5 Trik Buat Konten Instagram yang Bisa Tingkatkan Jumlah Followers
Di zaman serba digital seperti ini, hampir semua orang pasti punya akun Instagram. Beberapa hal yang membedakan pengguna yang satu dari yang lainnya adalah konten yang diunggah dan jumlah followers yang dimiliki. Seringkali kita merasa konten Instagram kita cukup unik dan menarik, namun kenapa followers kita tidak kunjung bertambah, ya? Jangan takut, simak 5 trik yang akan membantu Anda membuat konten Instagram yang bisa menjaring banyak followers.
Konsep foto sesuai dengan target audience
Sebelum mempercantik konten Instagram Anda, pastikan Anda tahu target audience yang ingin dituju. Jangan sampai konten Instagram tidak nyambung dengan pasar yang Anda incar. Misalnya target audience Anda adalah kalangan anak muda, maka konten harus dimulai dengan kumpulan foto estetik ber-angle ciamik dan background yang cantik. Jangan sungkan menggunakan photo editor untuk kian mempercantik konten Instagram Anda. Gunakan juga kolase untuk menampilkan angle terbaik dari foto-foto Anda.
Ikut perkembangan tren
Supaya konten Instagram Anda tetap fresh, tugas Anda adalah selalu mengawasi tren terbaru. Dunia media sosial cepat sekali beranjak dari satu viral moment ke viral moment lain. Sudah menjadi barang wajib bagi Anda untuk mengikuti ke mana arus perkembangan tren mengarah. Hal ini penting agar Anda tidak terlihat sebagai orang yang ketinggalan zaman. Contohnya saja kopi Dalgona yang sangat viral di tahun lalu. Begitu kopi ini menjadi viral, hampir semua pengguna Instagram mengunggah foto atau video kopi Dalgona buatan masing-masing. Nah, tren baru seperti inilah yang harus selalu Anda awasi.
Maksimalkan penggunaan Instagram Story
Salah satu fitur baru Instagram yang paling diminati oleh adalah Insta Story. Insta Story adalah rekaman konten berupa foto atau video dengan durasi paling lama 15 detik. Unggahan Insta Story akan otomatis terhapus setelah melewati 24 jam. Walaupun konten Insta Story waktunya terbatas, pengguna media sosial sangat suka memakai fitur ini karena kontennya bisa berisi apapun tanpa membuat feed Instagram berantakan.
Insta Story bisa dipakai untuk menampilkan cerita behind the scene yang seru atau promosi konten terbaru dan lain sebagainya. Misalnya, Anda sudah merencanakan untuk merapikan feeds Instagram untuk mengikuti satu tema khusus. Namun, Anda juga ingin menampilkan kisah behind the scene dibalik penggarapan tema tersebut. Nah, Anda bisa menampilkan hal tersebut menggunakan Insta Story. Insta Story yang menarik juga bisa membantu menjaring followers baru.
Caption harus menarik
Fungsi dari caption adalah untuk menjelaskan konteks dari konten Instagram kamu. Oleh karena itu, tidak cukup bila Anda cuma mengunggah foto atau video cantik jika tidak disertai dengan caption. Tentu saja caption yang Anda buat harus sesuai dengan konten dan target audience. Jika target Anda adalah kalangan ibu-ibu misalnya, maka caption Anda harus menggunakan bahasa yang lebih baku dan informasi yang diberikan harus lebih jelas dan komprehensif.
Selain tata bahasa, Anda juga bisa menambah caption dengan menggunakan hashtag yang sedang trending. Penggunaan hashtag seperti ini bisa membuat konten Anda lebih mudah ditemukan oleh pengguna media sosial lain yang belum menjadi followers.
Buat jadwal posting yang paling tepat
Trik terakhir adalah timing. Upload konten Instagram tidak boleh sembarang waktu. Anda harus mengetahui waktu yang paling tepat untuk mengunggah konten agar mendapatkan engagement yang tinggi dari followers Anda. Apa gunanya mengunggah konten bila tidak ada yang menanggapi?
Untuk mengetahui kapan waktu yang paling tepat untuk mengunggah konten, Anda bisa melakukan percobaan kecil dengan cara mengunggah di waktu yang berbeda-beda. Dari situ, bisa Anda lihat unggahan mana yang mendapatkan respon paling banyak dari followers. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi atau website analisis media sosial yang bisa memberikan insight kapan sebaiknya Anda mengunggah konten baru. Ke depannya, Anda bisa membuat jadwal pengunggahan sehingga konten Instagram Anda bisa mendapatkan impression dan engagement yang tinggi.
Demikianlah beberapa trik dalam meningkatkan jumlah followers Instagram. Trik-trik yang disebutkan di atas bisa Anda perdalam lagi lewat mata kuliah Digital Marketing di dalam jurusan Business Management. Untuk Anda yang tengah berbisnis tetapi ingin kuliah, BINUS Online Learning ini bisa jadi solusinya. Waktu kuliahnya fleksibel karena 100% online, bisnis dan pendidikan bisa berjalan bersamaan tanpa halangan.
Comments :