10 Kebiasaan Baik yang Harus Dimiliki Oleh Generasi Muda
Generasi muda merupakan sosok yang diharapkan mampu menjadi motor penggerak kemajuan bangsa. Untuk mewujudkan cita-cita tersebut, sebagai generasi muda kamu pun harus memiliki bekal agar bisa memberikan sumbangsih bagi bangsa. Bekal apa itu?
Mulai dari sekarang cobalah untuk memupuk sejumlah kebiasaan baik yang akan membawa manfaat di masa depan. Cek 10 kebiasaan baik yang harus dimiliki oleh generasi muda berikut ini.
-
Berpikir Kritis
Digitalisasi membuat sebaran informasi begitu cepat. Menghadapi fenomena ini, sebagai generasi muda kamu harus memiliki pola pikir yang kritis agar bisa mengelola informasi dan data secara bijak. Di sisi lain kemampuan berpikir kritis juga berguna untuk melihat segala persoalan secara rasional hingga menghasilkan suatu solusi atau gagasan yang logis.
-
Menghargai Perbedaan
Setiap orang terlahir dengan karakter dan pola pikir yang unik. Oleh karena itu kita tidak bisa memaksa orang lain untuk selalu setuju dengan pendapat kita. Di sinilah perlunya kita belajar untuk saling menghargai perbedaan, entah itu berbeda dalam hal keyakinan, karakter, sifat, maupun pola pikir.
-
Hidup Mandiri
Kebiasaan baik selanjutnya yang harus ditumbuhkan sejak dini adalah sikap mandiri. Ingat, tak selamanya kita bisa bergantung kepada orang lain. Jadi sudah sepatutnya kalau kita melatih sikap mandiri mulai dari sekarang sebelum ada tanggung jawab yang lebih besar.
Di sisi lain menumbuhkan sikap mandiri juga akan membuatmu lebih tangguh dalam menghadapi persoalan yang ada.
-
Berkomunikasi dengan Baik
Bagaimana mungkin orang lain paham dengan maksud kita kalau tidak mengomunikasikannya dengan baik. Nah, kalau kamu merasa kemampuan berkomunikasi masih minim, coba deh latih dari sekarang agar orang lain dapat menangkap maksud yang kamu utarakan.
Di dunia profesional, kemampuan berkomunikasi sangat dibutuhkan untuk menjalin kerja sama tim yang baik.
-
Menabung dan Mengontrol Keuangan
Dari segi finansial, menabung dan mengontrol keuangan menjadi kebiasaan baik yang harus dimiliki oleh generasi muda. Saat ini keberadaan aplikasi belanja online membuat masyarakat modern lebih mudah untuk berburu barang incarannya. Kalau kita tidak pintar mengontrol keuangan, bisa-bisa kita akan mudah tergiur untuk belanja online setiap saat.
-
Berpikir Positif
Sadar atau tidak, terkadang apa yang kita pikirkan bisa menjadi sebuah kenyataan, lho. Inilah alasan mengapa setiap orang harus selalu berpikir positif. Dalam dunia psikologi, keyakinan yang bersumber dari pola pikir positif akan menghasilkan sesuatu yang baik. Begitu pula sebaliknya. Bukan hanya itu berpikir positif juga akan membuat perasaan lebih bahagia.
-
Mengelola Waktu dengan Baik
Dalam hidup ada kalanya kita dituntut untuk menyelesaikan banyak hal dalam satu waktu. Supaya berhasil, kuncinya ada pada manajemen waktu yang baik. Kebiasaan mengelola waktu secara maksimal membuat pekerjaan dapat selesai tepat waktu.
-
Kerja Keras
Pernah dengar pepatah, kerja keras tidak akan menghianati hasil? Ya, kalau kamu ingin mendapatkan hasil yang maksimal dan meraih kesuksesan, maka harus ada kerja keras di dalamnya. Pada dasarnya kerja keras dapat memberikan energi positif dan membuat seseorang pantang menyerah.
-
Berolahraga
Kamu tidak akan bisa beraktivitas dengan maksimal kalau tidak memiliki tubuh yang sehat. Nah, supaya tubuh tetap bugar salah satu kuncinya adalah dengan rajin berolahraga.
Jika dilakukan dengan rutin, kebiasaan baik ini akan membawa sejumlah manfaat seperti membantu memperbaiki suasana hati, menjaga tekanan darah tetap stabil, dan meminimalisasi risiko stroke serta penyakit jantung.
-
Makanan Olahan yang Sehat
Di samping olahraga, menjaga badan agar tetap bugar dan kuat juga bisa dilakukan dengan mengonsumsi olahan yang sehat, seperti buah-buahan, sayur-mayur, susu, dan memperbanyak makanan yang mengandung protein.
Itulah 10 kebiasaan baik yang harus dimiliki oleh generasi muda. Nah, di antara sepuluh daftar tadi, sudahkah kamu rutin melakukannya? Kalau belum, yuk, mulai kebiasaan baik di atas mulai dari sekarang. Selamat mencoba!
Buat generasi muda saat ini, kamu juga perlu meningkatkan kompetensi diri, karier dan bisnis, lho! Kamu bisa meningkatkan itu semua mengikuti serangkaian kegiatan ONE-X (Online Learning Expo) yang akan digelar pada 23 – 25 September 2021. catat dan ingat tanggalnya yah dan segera bergabung di ONE-X https://online.binus.ac.id/one-x/
Comments :