Pinky Riski Arianti: Kompetisi Bukan Soal Menang atau Kalah

Pinky Riski Arianti, mahasiswa BINUS Online jurusan Akuntansi, bersama timnya meraih juara pertama dalam ajang The Best Contact Center Indonesia pada tahun 2023.

Kompetisi dapat diartikan sebagai persaingan untuk meraih tujuan tertentu. Dalam kehidupan, kompetisi yang sehat dan positif dibutuhkan untuk mengembangkan potensi seseorang. Hal ini karena dalam setiap kompetisi, seseorang dapat melatih dan mengasah kesabaran, kegigihan, serta sportivitas dalam diri. Dengan kata lain, bukan hanya untuk meraih kemenangan, proses sebelum, selama, dan setelah kompetisi berakhir merupakan momentum untuk seseorang belajar dari setiap pengalaman yang didapatkan.  

Sebagai salah satu usaha dalam membangun kultur kompetisi yang positif di lingkungan perkuliahan, BINUS Online mengadakan Appreciation Day. Bukan hanya sebagai ajang apresiasi, momen ini diharapkan sekaligus dapat memotivasi para Binusian untuk menunjukkan diri dan prestasi, serta menumbuhkan kompetisi sehat antar-mahasiswa.

Nah, salah satu Binusian berprestasi yang menjadi bintang dalam Appreciation Day kali ini adalah Pinky Riski Arianti, peraih juara pertama dalam ajang The Best Contact Center Indonesia pada tahun 2023. Seperti apa prestasinya dan bagaimana tantangan yang ia hadapi untuk memenangkan kompetisi? Simak kisahnya berikut ini. 

Profil dan Prestasi Pinky Riski Arianti

Pinky Riski Arianti merupakan mahasiswa BINUS Online jurusan Akuntansi. Saat ini, selain berkuliah jarak jauh melalui program BINUS Online, Pinky bekerja sebagai Agent Call Center Kring Pajak 1500200 di bawah Direktorat Jenderal Pajak. Dedikasinya dalam bekerja membuat Pinky dan timnya meraih juara pertama dalam ajang The Best Contact Center Indonesia pada 2023 lalu. 

The Best Contact Center Indonesia sendiri merupakan ajang penghargaan tingkat nasional untuk bidang Contact Center, yang diakui secara internasional oleh Contact Center Association of Asia Pacific (CC-APAC). Terdapat beberapa kategori dalam perlombaan ini, salah satunya “Teamwork – Realiable Putri”. Kategori inilah yang berhasil dimenangkan oleh Pinky dan rekan sejawatnya dalam kompetisi tersebut.  

Tantangan yang Dihadapi 

Menurut Pinky, meraih juara pertama dalam The Best Contact Center Indonesia 2023 bukanlah perkara mudah. Ia dan tim harus bersaing dengan para kompetitor yang juga punya kompetensi dan kualitas tinggi. Namun, meski harus mengorbankan waktu dan tenaga yang tidak sedikit, bagi Pinky semua itu menjadi motivasi untuk memberikan yang terbaik selama perlombaan. 

Saat mengikuti lomba kategori teamwork, tentunya masalah koordinasi menjadi tantangan tersendiri. Pinky harus bekerja sama dengan partner dan kompak agar dapat memenangkan pertandingan. Menyatukan kepala dengan ide dan prinsip yang berbeda tentu tak semudah kelihatannya. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, mereka belajar untuk berdiskusi dan bekerja sama untuk menemukan strategi terbaik. 

Pesan dan Harapan

Keinginan untuk bisa berkontribusi dan memiliki andil di kantor tempatnya bekerja jadi motivasi Pinky untuk semangat berkompetisi. Ke depannya, ia pun berharap pengalaman dan kemampuan yang ia miliki bisa memberikan kontribusi signifikan untuk Indonesia. Salah satunya, dengan berbagi pengetahuan dan menginspirasi generasi muda, hingga terlibat dalam proyek untuk bersama memajukan bangsa. 

Pinky juga berpesan kepada siapa saja yang masih ragu untuk ikut kompetisi agar lebih berani mengambil risiko. Menurutnya, kompetisi tak melulu soal menang atau kalah. Lebih dari itu, kompetisi memberikan kesempatan untuk belajar, berkembang, dan terus mengembangkan potensi diri. Menurutnya, manusia hendaknya tidak takut untuk mencoba dan menghadapi tantangan agar dapat mencapai potensi terbaiknya. 

Pinky Riski Arianti adalah satu di antara para mahasiswa BINUS Online yang bekerja keras dan berkomitmen untuk tetap berprestasi di tengah kesibukan yang dimiliki. Keberanian untuk mencoba dan menantang diri untuk terus menjadi lebih baik membuatnya memandang kompetisi sebagai sesuatu yang positif dan bukan sekadar perlombaan untuk meraih kemenangan. Justru, menurutnya yang terpenting adalah apa yang didapatkan selama proses mencapai tujuan. 

Hal ini juga yang coba BINUS Online bangun melalui program BINUS Online. Dengan program belajar fleksibel yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa, BINUS berharap dapat menyediakan program belajar yang dapat memberikan kemudahan bagi siapa saja yang ingin mengejar pendidikan sekaligus berkarier secara beriringan sehingga mampu berkompetisi di dalam masyarakat tanpa harus mengorbankan salah satunya.