Mengupas Transformasi Bisnis dan Ide Kreatif di Era Perubahan Teknologi melalui Acara BISA SAMA BION
Mengupas Transformasi bisnis bukan hanya tentang mengikuti perubahaan dan menjadi tantangan yang kompleks, tetapi juga menemukan peluang baru yang dapat membawa keberlanjutan pada bisnis. BINUS Online kembali menggelar talkshow inspiratif “Bincang Santai Alumni & Mahasiswa BINUS Online atau BISA SAMA BION” yang menghadirkan mahasiswa dan alumni dalam diskusi santai penuh wawasan. Acara ini bertajuk “Transformasi Bisnis: Tantangan dan Ide Kreatif untuk Peluang Sukses Berbisnis”, yang bertujuan untuk memberikan wawasan mengenai perkembangan bisnis, tantangan di era digital, serta strategi inovatif untuk mencapai kesuksesan.
Pada acara BISA SAMA BION tahun 2025 ini, BINUS Online menghadirkan dua pembicara yang telah sukses mengimplementasikan transformasi teknologi di dunia bisnis, yaitu Razali Taher, S.Kom., C.DMP., selaku Chief Executive di Trustify sekaligus alumni Computer Science BINUS Online, serta Yehuda Dani Utomo, S.Kom., selaku CEO & Co-founder Nexmedis, PT Ekosistem Kesehatan Indonesia, yang juga alumni Computer Science BINUS Online. Selain itu, acara ini dipandu oleh dua moderator yang merupakan mahasiswa aktif BINUS Online, yaitu Maulyn Shelly Maharani dan Dhimas Pamungkas Setiabudi, yang merupakan mahasiswa Computer Science BINUS Online.
Dalam diskusi ini, para pembicara membahas berbagai aspek penting, mulai dari transformasi bisnis di era digital, tantangan yang dihadapi dalam dunia bisnis modern, hingga peluang sukses berbisnis dengan strategi kreatif dan inovatif. Suasana talkshow berlangsung santai dan interaktif, di mana peserta mendapatkan kesempatan untuk bertanya langsung kepada para pembicara. Antusiasme peserta semakin terasa dengan berbagai insight berharga yang dibagikan oleh para alumni sukses. Melalui talkshow ini, BINUS Online terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung mahasiswanya untuk berkembang dan berinovasi di dunia bisnis. Semoga acara ini dapat menjadi inspirasi bagi para mahasiswa dan alumni untuk terus berkarya dan mencapai kesuksesan di dunia profesional.
Comments :