Memasuki jenjang perkuliahan bukan berarti calon mahasiswa bisa santai dan berharap mata kuliah yang dihadapi bisa lebih mudah. Sebaliknya, jenjang pendidikan S1 ini akan lebih berat dan mata kuliahnya pun jauh lebih sulit serta beragam. Kamu harus benar-benar mempersiapkan diri dengan berbagai soft skill sebelum masuk kuliah.

Tetapi, apa itu soft skill yang harus disiapkan sebelum memasuki dunia perkuliahan? Apa juga manfaat dari mempelajari soft skill tersebut untuk perkembangan dirimu? Yuk, simak langsung penjelasannya!

Skill komunikasi

Kemampuan komunikasi adalah hal wajib yang harus kamu bawa ke bangku perkuliahan. Apa itu soft skill komunikasi adalah kemampuan untuk menyampaikan ide, pikiran, pendapat, dan saran di muka umum. Saat kuliah nanti, kamu akan lebih sering diminta untuk presentasi dan menyampaikan ide-idemu terkait pelajaran yang sedang berlangsung.

Tidak ada lagi guru yang banyak menjelaskan dan murid duduk mendengarkan. Di jenjang perkuliahan, seluruh mahasiswa diminta aktif dan bisa menyampaikan pendapat. Oleh karena itu, supaya tidak gugup ketika presentasi, kamu harus mempelajari skil tersebut mulai dari sekarang. Bahkan untuk yang mengikuti kuliah online dan kelas karyawan, skill komunikasi dan presentasi ini tetap sangat dibutuhkan.

Manajemen waktu

Saat di bangku sekolah, kemampuan manajemen waktu mungkin belum terasah. Namun ketika sudah kuliah, apa itu soft skill manajemen waktu yang mencakup kemampuan mengorganisir seluruh kegiatan akan sangat kamu butuhkan. Banyak mahasiswa baru yang kaget dengan setumpuk jadwal serta kegiatan.

Tak jarang juga jadwal ini bertabrakan satu sama lain, sehingga kamu harus tahu daftar prioritas untuk tahu mana jadwal yang harus diselesaikan dan mana yang bisa ditunda. Kemampuan manajemen waktu juga akan sangat dibutuhkan untuk mahasiswa yang mengikuti kuliah online dan kelas karyawan untuk mengatur jadwal kerja dan waktu belajar.

Problem solving

Segala hal mulai dari urusan kuliah hingga kehidupan sehari-hari harus kamu selesaikan sendiri di bangku kuliah. Oleh karena itu, problem solving atau kemampuan memecahkan masalah harus kamu kuasai sejak dari sekarang. Cobalah untuk menyelesaikan sendiri hambatan yang kamu hadapi di sekolah dengan solusi yang tepat. Dengan begitu kamu sudah mengasah problem solving skill.

Kerja sama

Kerja sama merupakan soft skill penting dan wajib dikuasai oleh anak kuliahan. Kalau kamu tidak bisa bekerja sama dengan orang lain, maka dijamin kehidupan kuliahmu akan lebih sulit. Ini dikarenakan kamu harus bisa bekerja sama dengan teman satu kelas, jurusan, atau teman di satu organisasi untuk bisa menyelesaikan tugas kuliah yang cukup banyak.

Akan ada banyak hal di jenjang kuliah yang akan kamu lakukan bersama dengan kelompok. Entah itu project untuk mata kuliah, kegiatan di jurusan, aktivitas BEM, hingga lomba untuk mewakili universitas. Kamu harus pintar menempatkan dan menyesuaikan diri agar bisa jadi orang yang gampang diajak kerja sama dan mencapai tujuan tim.

Networking

Networking semasa kuliah akan membantumu melancarkan urusan di kampus maupun nanti setelah lulus. Apa itu soft skill networking? Soft skill networking ini adalah kemampuan untuk membangun dan menjaga relasi. Tidak hanya dengan teman sekelas, tetapi juga teman satu angkatan, kakak tingkat, adik tingkat, teman lain jurusan, dosen, hingga teman di organisasi. Semakin banyak kamu memiliki relasi dengan berbagai macam latar belakang orang, maka akan ada banyak hal yang kamu dapat.

Berpikir kreatif dan terbuka

Masa kuliah adalah saat-saat challenging di kehidupan sebelum kamu memasuki dunia kerja. Ibaratnya, saat kuliah inilah kamu akan belajar banyak hal dan menyadari bahwa dunia tidak harus hitam dan putih. Maka dari itu, dibutuhkan pikiran yang terbuka serta kreatif agar kamu tidak kaget menghadapi realita di dunia.

Caranya, belajarlah untuk melihat segala hal dari berbagai sisi dan sudut pandang yang variatif. Dengan begitu, kamu akan lebih punya pikiran yang terbuka serta mampu mencetuskan ide kreatif untuk menyelesaikan masalah yang ada.

Jenjang perkuliahan bukanlah saat yang menakutkan, tetapi bukan juga waktu di mana kamu bisa bersantai. Setelah membaca penjelasan mengenai apa itu soft skill yang dibutuhkan sebelum masuk kuliah, semoga kamu bisa lebih siap lagi dalam menghadapi masa-masa perkuliahan. Hal yang sama juga berlaku untuk kamu yang akan mengikuti kuliah online dan kelas karyawan, lho! Supaya pekerjaanmu tidak terbengkalai akibat jadwal kuliah yang tidak fleksibel, pilih program kuliah online dan kelas karyawan bersistem modular, seperti di BINUS Online Learning.