Pada hari Sabtu, 8 Juni 2024, BINUS University mengadakan acara bertajuk “International Experience: Respect For Authority as a Predictor of Pro-Social Earnings Management” dengan narasumber terkemuka, Abhishek Sheetal, Ph.D, Research Assistance Professor dari The Hong Kong Polytechnic University. Acara ini berlangsung dari pukul 10:00 hingga 13:00 WIB di Room M2C-D, Kampus Syahdan, dan dihadiri oleh para BINUSIAN, yaitu mahasiswa BiOn dan reguler serta dosen-dosen dari berbagai jurusan. Dr. Yulius Denny Prabowo, S.T., M.T.I bertindak sebagai moderator dalam acara ini.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh Dr. Yulius Denny Prabowo yang memperkenalkan narasumber, Abhishek Sheetal, Ph.D. Dalam presentasinya, Dr. Abhishek Sheetal mengangkat topik “Respect for Authority as a Predictor of Pro-Social Earnings Management” dan menguraikan beberapa poin penting dari penelitiannya, seperti bagaimana penggunaan metode machine learning dapat mengidentifikasi dan memprediksi manajemen laba pro-sosial berdasarkan rasa hormat terhadap otoritas.

Highlight Presentasi

Dr. Abhishek Sheetal sebagai pemateri menyampaikan materi yang sangat menarik mulai dari perjalanan karir, informasi mengenai rekrutmen program PhD di The Hong Kong Polytechnic University, menjelaskan mengenai model Machine Learning (ML) untuk fraud yang terjadi di corporate, menyoroti masalah penelitian dengan ML, serta teori dan praktiknya.

  1. Perjalanan Karir:
    • Abhishek Sheetal berbagi perjalanan karirnya dari seorang insinyur komputer hingga menjadi ilmuwan sosial.
    • Menekankan kontribusinya dalam teknologi USB-3 dan teknologi untuk kebaikan publik.
  2. Rekrutmen PhD di The Hong Kong Polytechnic University:
    • Menyampaikan informasi tentang program PhD di Department of Management and Marketing, termasuk dukungan keuangan dan kesempatan penelitian.
  3. Model Penipuan Korporat (Fraud):
    • Menjelaskan model penipuan korporat (fraud) yang dikembangkan menggunakan Machine Learning.
    • Membahas pentingnya data besar dan metodologi OLS tradisional yang tidak cocok untuk dataset besar.
  4. Masalah Penelitian dengan ML:
    • Menyoroti sepuluh masalah umum dalam penelitian yang menggunakan machine learning dan solusi yang diusulkan untuk mengatasinya.
  5. Teori dan Praktik Sosial:
    • Mengkaji apakah ada penjelasan budaya terhadap penipuan korporat dan bagaimana nilai serta keyakinan individu dapat mempengaruhi perilaku ini.

Setelah presentasi, sesi tanya jawab berlangsung dengan antusiasme tinggi baik dari mahasiswa maupun dosen. Banyak pertanyaan mendalam diajukan, menandakan ketertarikan yang besar terhadap topik yang dibahas.

Acara ditutup dengan pemberian cendera mata oleh Ibu Immanuela Puspasari Saputro, S.Si., M.T., selaku Head of Computer Science Study Program, kepada Dr. Abhishek Sheetal sebagai tanda terima kasih atas partisipasinya. Setelah itu dilanjutkan sesi foto bersama dengan narasumber.

Sesi Lanjutan: Lecturer Self Development

Setelah acara utama, acara dilanjutkan dengan sesi Lecturer Self Development yang bertajuk “Join Research Opportunities in Management, Accounting and Informatics Intersection”. Pada sesi ini, dilakukan “1 on 1 Coaching” dimana para dosen dan mahasiswa dapat berdiskusi langsung dengan Dr. Abhishek Sheetal mengenai rencana peluang riset yang bisa dijalankan bersama. Sesi ini memberikan kesempatan berharga bagi para peserta untuk mendapatkan wawasan mendalam dan saran langsung dari seorang ahli di bidangnya. Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kemampuan penelitian para BINUSIAN serta membuka peluang kolaborasi riset internasional yang lebih luas dengan peneliti internasional.

 

Penulis: Pandu Dwi Luhur Pambudi

Foto: Dokumen pribadi