Hasil Pembelajaran Mahasiswa. Setelah menyelesaikan studi, lulusan diharapkan:

  1. Mampu menerapkan pengetahuan matematika dan teori ilmu komputer untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah secara kritis dan kreatif.
  2. Mampu menerapkan keterampilan kepemimpinan, komunikasi, etika, dan perilaku profesional dalam dunia kerja yang terkait dengan ilmu komputer.
  3. Mampu mengembangkan model, teknik, teknologi, dan perangkat lunak baru yang relevan untuk memecahkan masalah terkait dengan bidang ilmu komputer.
  4. Mampu mengembangkan solusi berbasis komputasi untuk menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan bidang ilmu komputer.
  5. Mampu menyelesaikan masalah teknologi informasi dengan pendekatan teknologi berbasis kecerdasan buatan.
  6. Mampu menyelesaikan masalah teknologi informasi dengan pendekatan teknologi berbasis jaringan komputer.
  7. Mampu menyelesaikan masalah melalui pendekatan multidisiplin.

 

Prospek karier lulusan Teknik Informatika BINUS Online:

  1. Application Developer
  2. Software Engineer
  3. Information Technology Technopreneur
  4. Network Administrator/Specialist
  5. AI Engineer

 

Yuk, kita simak cerita-cerita dari alumni Teknik Informatika BINUS Online