Kerja Sambil Kuliah dengan Sistem RPL di BINUS ONLINE LEARNING!
Di banyak kondisi, ada kalanya kuliah harus dilaksanakan beriringan dengan waktu kerja. Bahkan, ada pula yang sebaliknya, yakni orang-orang yang sudah bekerja ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi dengan mengikuti kuliah S-1. Namun, masih banyak dari mereka yang kesulitan untuk membagi waktu, pikiran, tenaga, dan biaya saat harus menjalankan keduanya. Apakah kamu termasuk salah satunya?
Melakukan aktivitas kuliah yang beriringan dengan waktu bekerja bukanlah sebuah hal yang mustahil jika kamu mengambil kelas di BINUS ONLINE LEARNING. Di sini, waktu dan aktivitas kerjamu tak akan bertabrakan dengan waktu kuliah. Bagaimana bisa? Simak penjelasannya berikut ini!
Kerja sambil kuliah online di BINUS ONLINE LEARNING
Kampus BINUS saat ini menyediakan kelas online lewat BINUS ONLINE LEARNING. Tujuannya adalah untuk memudahkan para mahasiswanya belajar. Bagi kamu yang mengikuti kelas ini, kamu tidak perlu bersusah payah untuk pergi ke kampus karena aktivitas kuliah dilakukan secara online di kelas karyawan.
Inovasi kuliah S-1 online ini didasarkan karena BINUS ONLINE LEARNING telah berpengalaman dalam hal pendidikan yang dipadukan dengan teknologi, komunikasi, dan informasi. Salah satu inovasi kuliah S-1 online yang disediakan BINUS adalah program RPL atau Rekognisi Pembelajaran Lampau. Apa itu?
Bisa lulus lebih cepat dengan sistem RPL
Program RPL adalah penukaran pelatihan bersertifikasi dan/atau pengalaman kerja untuk memperoleh kualifikasi pendidikan lebih tinggi di bidang akademik. Program ini dikhususkan untuk calon mahasiswa yang telah bekerja selama minimal tiga tahun dan ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan S-1.
Salah satu syarat bagi yang ingin mengikuti program ini adalah mereka harus merupakan lulusan SMA/SMK sederajat. RPL juga merupakan program implementasi pembelajaran sepanjang hayat (life-long learning), artinya para mahasiswanya memiliki motivasi untuk terus belajar dan menjadi seseorang yang profesional, baik di bidang akademik maupun karier sehingga dapat meningkatkan kualitas daya saing.
Pengalaman kerja dan/atau pelatihan bersertifikat tersebut dikonversi menjadi Satuan Kredit Semester (SKS) dalam bentuk mata kuliah online sebanyak maksimal 15 mata kuliah. Sisanya, kamu hanya perlu mengikuti perkuliahan selama lima semester saja. Dengan proses penyetaraan tersebut, jumlah satuan kredit yang harus ditempuh menjadi berkurang sehingga mahasiswa pun bisa lulus lebih cepat.
Biaya lebih terjangkau dan fleksibel
Selain jumlah SKS yang berkurang, biaya kuliah di program RPL ini pun menjadi lebih hemat. Hal ini karena bagi yang mengikuti program RPL, hanya dikenakan 50 persen dari biaya mata kuliah reguler. Masa studi yang diperpendek ini dapat mengurangi besaran biaya BP3.
Selain biaya kuliah lebih hemat dan terjangkau, waktu kuliah juga akan fleksibel. Kamu akan belajar secara online dengan waktu yang tidak akan mengganggu aktivitas kerjamu. Karena kuliah online pula, kamu tidak perlu merogoh kocek untuk biaya transportasi ke kampus.
Ada banyak pilihan program studi
Program RPL di BINUS ONLINE LEARNING menawarkan beragam program studi atau jurusan yang hanya bisa dinikmati oleh peserta program studi ini. Pilihan program studi kuliah S-1 dengan program tersebut adalah Akuntansi, Business Management, Sistem Informasi, Teknik Informatika, dan Teknik Industri. Hal yang perlu diperhatikan adalah seluruh calon pendaftar program RPL haruslah seorang lulusan SMA/SMK sederajat yang telah bekerja (minimal tiga tahun) di bidang yang satu linear dengan pilihan program studi tersebut.
Program RPL di BINUS ONLINE LEARNING menjadi kesempatan besar untukmu yang sedang bekerja dan ingin mengikuti kuliah S-1. Demi raih masa depan yang lebih gemilang, tukar pengalamanmu untuk belajar di perguruan tinggi. Hal ini tentu akan membuatmu lebih profesional dengan masa kuliah yang lebih cepat dan biaya yang lebih terjangkau. Yuk, segera daftar kuliah online lewat program RPL BINUS ONLINE LEARNING! Untuk informasi lebih lengkap, silakan klik di sini!